NEWS VIDEO : Langgar Izin Tata Ruang, Zulhas Segel Bobocabin Puncak

  • Bagikan

BTM.CO.ID, BOGOR – Menteri Koordinator Bidang Pangan bersama Menteri Lingkungan Hidup (KLH) yang berada di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Pangan melakukan pemasangan papan peringatan pengawasan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH) pada tiga lokasi di Sentul-Ciawi, Bogor.

Kerusakan lingkungan akibat alih fungsi lahan dan pembangunan tidak sesuai regulasi mengancam keseimbangan alam, memicu banjir, longsor, dan kekeringan.

Tiga lokasi yang ditindak antara lain Gunung Geulis Country Club karena tumpukan sampah dan tidak memiliki izin TPS Limbah B3, Summarecon Bogor akibat tidak adanya sedimen trap dan biopori yang menyebabkan sedimentasi sungai, serta PT. Bobobox Aset Management karena pelanggaran izin tata ruang.

BACA JUGA:   NEWS VIDEO: Bobon Santoso Bersyahadat Memeluk Islam di Masjid An Ni'mah Citra Grand Cibubur

“Pangan bisa swasembada jika lingkungan terjaga. Hulu adalah kunci!” Zulkifli Hasan, Menteri Koordinator Bidang Pangan diikutip btm.co.id dari Instagram @zul.hasan kamis (13/3/2025).

Langkah tegas ini adalah upaya menjaga kelestarian alam dan ketahanan pangan. Mari bersama-sama bertanggung jawab untuk masa depan yang lebih baik. ( Btm /r)

Mau diberitakan usaha kamu, WhatsApp 081276090190

  • Bagikan