Pengamanan Ketupat Seligi 2025, Polda Kepri Libatkan 3.076 Personel Polisi

  • Bagikan

BTM.CO.ID, BATAM – Polda Kepulauan Riau (Kepri) menggelar Latihan Pra Operasi (Latpraops) Ketupat Seligi 2025 di Gedung Lancang Kuning Polda Kepri pada Selasa (18/3/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan personel dalam melaksanakan pengamanan selama Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah yang jatuh pada tahun 2025.

Kombes. Pol. Ulami Sudjaja, S.H., menjelaskan bahwa Operasi Ketupat Seligi 2025 akan dilaksanakan selama 14 hari, mulai dari 26 Maret hingga 8 April 2025, di seluruh wilayah Polda Kepri.

“Tujuan utama operasi ini adalah menjamin keamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri, serta mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). Selain itu, operasi ini juga bertujuan untuk menurunkan angka kriminalitas, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas” ujar Ulami Sudjaja dalam siatan persnya Rabu, (19/3/2025).

BACA JUGA:   Miyak Goreng di Batam Dijual di Atas HET, Timbulkan Kecurigaan Ombudsman Kepri

Dikatakannya, Operasi ini melibatkan 3.076 personel Polri, terdiri dari 824 personel Polda Kepri, 672 personel Polresta Barelang, 369 personel Polresta Tanjungpinang, 409 personel Polres Bintan, 353 personel Polres Karimun, 148 personel Polres Lingga, 157 personel Polres Natuna, dan 144 personel Polres Anambas.

Selain itu, 640 personel dari instansi terkait seperti TNI, Satpol PP, dan Dishub juga turut serta. Polda Kepri juga mendirikan 19 pos pelayanan, 12 pos pengamanan, dan 19 pos terpadu di seluruh wilayahnya.

BACA JUGA:   Bulan Puasa Semakin Dekat, Binda Kepri Dan Dinkes Massifkan Vaksinasi Booster Di Kepri Di 27 Titik

Kombes. Pol. Ulami Sudjaja, S.H., menekankan pentingnya Latpraops untuk memastikan seluruh personel memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing. Ia juga mengingatkan agar personel melaksanakan tugas dengan profesional dan humanis, serta mengutamakan keselamatan masyarakat.

Kombes. Pol. Tri Yulianto, S.I.K., M.Si., menambahkan bahwa Latpraops bertujuan untuk menyamakan persepsi dan meningkatkan koordinasi antar satuan tugas.

“Kita ingin memastikan bahwa masyarakat dapat merayakan Hari Raya Idul Fitri dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

BACA JUGA:   Rotasi Jabatan Polri, Komjen Agus Andrianto Jabat Wakapolri dan Brigjen Asep Safrudin Jabat Wakapolda Kepri

Sementara itu, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., selaku Kasatgas Humas Ketupat Seligi 2025, menyampaikan bahwa Polda Kepri akan terus memberikan informasi kepada masyarakat terkait operasi ini.

Ia juga menghimbau masyarakat untuk memanfaatkan aplikasi Polri Super Apps dan Call Center 110 untuk melaporkan gangguan keamanan dan mendapatkan informasi terkait layanan kepolisian.

“Bagi masyarakat yang akan mudik, harap menitipkan barang-barang berharga seperti kendaraan atau barang berharga lainnya di kantor polisi terdekat. Kami siap menjaga keamanan barang-barang berharga milik masyarakat selama mereka melaksanakan mudik,” tutup Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad. (Btm /r)

Mau diberitakan usaha kamu, WhatsApp 081276090190

  • Bagikan