Buka Puasa Hari Pertama, PWI Kepri Santuni Anak Panti Asuhan Al-Ibris

  • Bagikan

BTM.CO.ID, TANJUNGPINANG – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar buka puasa bersama anak-anak Panti Asuhan Al-Ibriz pada hari pertama bulan Ramadhan di Sekretariat PWI Kepri di Tanjungpinang, Sabtu (1/3/2025).

Sekretaris PWI Kepri, Amril mengatakan, acara buka puasa bersama tersebut, sudah dibicarakan dan disepakati pengurus pada acara Konferensi Kerja PWI Kepri 2 minggu lalu.

“Acara buka puasa bersama ini sudah diputuskan pada Konferensi Kerja Kepri 2 minggu lalu. Insya Allah, hari Selasa (4/3/2025), buka puasa seperti ini juga kita jadwalkan di Batam,” ujar Amril.

BACA JUGA:   Sambut Pilgub Kepri 2024, Masyarakat Kampung Bugis dan Dompak Pesisir Siap Menangkan H. Muhammad Rudi

Selain buka puasa bersama, PWI Kepri juga memberikan santunan kepada puluhan anak-anak Panti Asuhan Al-Ibriz. Sebelumnya, PWI Kepri menyerahkan bantuan beras pada Panti Asuhan Nur Arrahman di Tanjungpinang.

“Jangan lihat nilainya, tapi lihatlah rasa kepeduliannya. Mudah-mudahan kegiatan-kegiatan seperti ini bisa menjadi inspirasi bagi yang lain, khususnya bagi mereka yang memiliki kecukupan rezeki,” kata Amril.

BACA JUGA:   Silaturahmi ke Kantor PWI Kepri, Balai Guru Penggerak Kepri Sepakat Jajaki Kerjasama

Ketua Yayasan Al-Ibriz, Abdul Hamid Qushoyyin sebelum buka puasa bersama memberikan tausiyah yang pada intinya bagaimana pentingnya iman dan akal sehat dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan.

“Jangan berpuasa seperti ular. Jadi berpuasalah dengan niat dan hati yang bersungguh-sungguh demi Allah SWT,” katanya.

BACA JUGA:   PLN Batam Bersama Kejati Kepri Serahkan Kurban Sapi Kepada Masyarakat

Acara buka puasa bersama PWI Kepri tersebut, dihadiri sejumlah pengurus PWI Kepri. Diantaranya, Bendahara PWI Kepri, Ady Indra Pawennari, Wakil Ketua, Henky Mohari, Rakhmat, Ambok Akok, Oktarian, Ketua Pokja PWI Tanjungpinang, Bara Hanani dan lain-lain. ( Btm /pwi)

Mau diberitakan usaha kamu, WhatsApp 081276090190

  • Bagikan