BTM.CO.ID, BATAM – Mendapat dukungan penuh dari Persatuan Masyarakat Riau (PMR) Kota Batam, Jefridin, M.Pd. semakin mantap untuk maju mencalonkan diri sebagai calon Wakil Walikota Batam pada Pilkada November mendatang. Pernyataan itu disampaikannya dihadapan seluruh anggota PMR di Golden Prawn, Minggu (23/06/2024) malam.
“Hari ini Saya katakan siap seribu persen untuk maju pada Pilkada mendampingi Ibu Marlin Agustina,” ujarnya disambut tepuk tangan seluruh anggota PMR yang hadir.
Atas dukungan yang diberikan oleh masyarakat Riau yang tergabung dalam PMR Kota Batam, Jefridin berterimakasih dan mengapresiasi. Dukungan ini menjadikan Ia semakin mantap untuk maju dikancah Pilkada sebagai calon Wakil Walikota Batam pada November mendatang.
“Terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh tokoh dan masyarakat Riau yang telah memberikan dukungan. Saya mohon doa agar niat tulus dan ikhlas untuk melanjutkan pembangunan Batam diijabah Allah SWT,” kata suami Hariyanti ini.
Terkait langkah yang sudah diambil untuk mengikuti Pilkada, Jefridin menyampaikan sudah melakukan penjaringan politik ke sejumlah Partai Politik (Parpol). Mengenai statusnya sebagai ASN, berdasarkan Undang-undang ASN Nomor 20 tahun 2023, jika ASN atau pejabat Pratama maju dalam kancah Kepala Daerah atau Wakil Kepala Daerah maka harus mengundurkan diri.
Sebagaimana diatur pada pasal 56 disebut, ketika sudah terdaftar di KPU, ASN harus mengundurkan diri.
“Saat ini masih menunggu rekomendasi dari partai politik. Begitu keluar rekomendasi, Saya langsung mengundurkan diri. Pertama dari jabatan saya sebagai Sekda. Setelah itu Saya akan mundur dari ASN, jika sudah terdaftar di KPU sebagai Calon,” jelasnya.
Dikesempatan itu ia mengatakan bahwa selama mendampingi Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, ia bertugas dalam membuat kebijakan, berkoordinasi dengan Perangkat Daerah dan urusan administrasi di lingkungan Pemko Batam.
“Selama menjadi Sekretaris Daerah banyak hal yang saya pelajari dari Bapak Wali Kota Batam. Bagaimana pemikiran Beliau dalam membangun Batam. Bahkan trik yang Beliau ambil belum terpikirkan oleh Kita, sudah Beliau pikirkan. Oleh karena itu Saya berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan Batam,” tuturnya. (BTM /r)