Amsakar Achmad Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang

  • Bagikan

BTM.CO.ID, BATAM – Walikota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Amsakar Achmad, menghadiri kegiatan Retreat Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah Tahun 2025 di Magelang, Jawa Tengah.

Kegiatan yang berlangsung selama 7 hari ini diisi dengan pembekalan dari Presiden dan para menteri.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Amsakar meminta doa dari masyarakat Batam agar kegiatan tersebut berjalan lancar.

BACA JUGA:   Batam Kota Modern Harus Sejalan Dengan Kecakapan Digital Masyarakat

“Hari Pertama Retreat Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah Tahun 2025 di Magelang, mohon doa warga Batam semoga semuanya berjalan baik dan lancar,” tulis Amsakar di Instagram @amsakarachmad pada Jumat (21/2/2025).

Retreat ini merupakan agenda penting bagi para kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk mendapatkan pembinaan dan arahan dari presiden Prabowo Subianto dan para menteri kabinet merah putih.

BACA JUGA:   Grand Batam Mall Kembali Gelar Undian Shop & Win Season 3

Sebelumnya, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra baru saja dilantik sebagai Walikota dan Wakil Walikota Batam pada Kamis (20/2/2025).

Setelah pelantikan, keduanya juga langsung dilantik sebagai Ex-Officio Kepala dan Wakil Kepala BP Batam oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian di Jakarta. ( Btm /ddr)

BACA JUGA:   Marlin Agustina Ajak Bangun Kepedulian Wujudkan Generasi Cerdas Cegah Stunting

Mau diberitakan usaha kamu, WhatsApp 081276090190

  • Bagikan